18 September 2016

Rahasia Rambut Sehat dan Cantik Ala Julie Estelle dan Ellips

Jakarta, 19 September 2016 - Bagi kaum Hawa, rambut adalah mahkota terindah yang menjadi anugerah dari Tuhan. Namun bukan wanita namanya jika tidak bereksperimen dengan penampilan rambutnya. Bisa dengan mewarnai rambut, mengeringkan rambut dengan hair dryer, mencatok, maupun mengeriting. Cara-cara itu memang mempercantik penampilan rambut, tetapi di sisi lain, juga menyebabkan keratin rambut mudah sekali rusak.

Untuk itu, rambut perlu dirawat agar terus sehat, cantik, dan berkilau. Salah satunya adalah dengan menggunakan Ellips Hair Vitamin. Tips ini rupanya juga menjadi favorit Julie Estelle, yang merupakan Brand Ambassador Ellips, untuk menjaga kecantikan dan kesehatan rambutnya.

"Berhubung rambut aku sering di-styling (di-blow dan dicatok) jadi aku pastikan selalu menggunakan sebutir Ellips Hair Vitamin varian Hair Repair warna pink sehabis keramas. Nggak lupa juga aku selalu rutin dua kali sehari memakai Hair Mask Ellips," ungkap Julie saat ditanya perihal cara merawat rambutnya di acara Women's Talk: Shine like Stars with Ellips yang digelar pada Senin (19/9/2016) di WYL’S Kitchen, Veranda Hotel Jakarta.

Dalam acara itu, Julie pun berbagi aneka tips perawatan rambut bersama Lala Barbie (makeup and hair stylist), Fany Sagita (beauty blogger), Yosef Santoso (Assistant General Personal Ellips), dan para beauty blogger lainnya. Antusiasme para bloggers yang hadir dibuktikan dengan serunya tanya jawab seusai makan siang dan menikmati afternoon tea party sambil berbagi mengenai masalah rambut dan merawat rambut dengan Ellips sehabis keramas.

"Senang banget karena lihat tanggapan positif dari semua teman-teman yang sudah niat datang ke sini dan tampil cantik-cantik. Aku berharap bisa terus saling sharing seperti ini dan berbagi tips bagaimana merawat rambut agar sehat ternutrisi," tutup Julie.

test

Bebas Pulsa

0800-100-5466

Pulsa Bayar

021-8082-1166

© 2024 PT Kino Indonesia, Tbk. All Rights Reserved

|

Terms & Condition

Privacy Policy