14 January 2021
Sulawesi Barat, 15 Januari 2021 - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 6.2 mengguncang Sulawesi Barat. Akibat dari bencana alam tersebut, sebanyak 826 korban terluka dan 15.000 pengungsi membutuhkan bantuan air bersih, pangan serta kebutuhan pokok. Salah satu yang juga dibutuhkan adalah pasta gigi yang sangat penting untuk menjaga kebersihan mulut.
Sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab terhadap alam dan lingkungan sekitar, PT Kino Indonesia, Tbk melalui Sasha Halal Toothpaste memberikan donasi kepada para korban bencana di Sulawesi Barat. Total donasi yang diberikan berupa 2.000 karton atau sebanyak 96.000 buah pasta gigi Sasha. Donasi ini diberikan dalam dua varian yakni Sasha Herbal Antibacterial dan Sasha Whitening.
Agar lebih tepat sasaran, bantuan disalurkan melalui Kapal Kemanusiaan Sulawesi Barat bersama organisasi kemanusiaan, Aksi Cepat Tanggap (ACT).
Sasha merupakan pasta gigi halal yang mengandung siwak asli sebagai antibakteri alami dan dianjurkan secara Syariah untuk digunakan untuk membersihkan gigi dan mulut. Sasha juga menjadi produk kebersihan mulut yang direkomendasikan LPPOM MUI sebagai pasta gigi siwak pertama di Indonesia. Dengan fungsi antibakteri alami, Sasha mampu melawan bakteri penyebab plak dan bau mulut.
Uluran bantuan ini diharapkan dapat membantu korban bencana gempa serta menumbuhkan harapan agar Sulawesi Barat segera pulih kembali.
Other News
Kino Peduli Alam: Semangat Perayaan 25 Tahun Berkarya, Kino Inisiasi Aksi Bersih Serentak Bersama Masyarakat
Pemasangan Panel Surya sebagai Komitmen Kino Dalam Mengurangi Emisi Karbon
Kino Indonesia Raih Penghargaan Gerakan Hemat Energi dan Air Kategori Industri se-Jawa Tengah
Sebagai Perwujudan Komitmen Kino Kepada Keberlanjutan, Jajaran Management beserta karyawan PT Kino Indonesia Tbk lakukan Penanaman Bibit Mangrove
Kino Indonesia Salurkan 10.000 liter Air Bersih bagi Masyarakat Terdampak Kekeringan
Other News